Kamis, 26 Juli 2012

Cetakan Fiberglass dari Kertas Duplek (media paper crafts)

Sebuah inovasi terpikirkan setelah saya melihat sebuah karya paper crafts yang merupakan sebuah karya yang terbuat kertas dan membentuk sebuah karya 3D, setelah saya melihat sebuah motor racing yang terbuat dari kertas tersebut, spontan saya menghubungkan karya tersebut pada sebuah pembuatan body motor yang terbuat dari fiberglass. Sebelumnya Saya tidak pernah berfikir bahwa ada sebuah karya yang menampilkan wujud dari aslinya atau bisa disebut replika namun terbuat dari kertas. Karena saya selalu gagal dalam pembuatan sebuah karya fiberglass body motor, mungkin inovasi inilah yang akan saya tiru sebagai dasar untuk pembuatan fiberglass pada body motor.
Gambar 1

Pertama saya mencari sumber data-data sebagai bahan disain untuk sebuah body motor, dan akhirnya saya menemukan sebuah situs paper crafts yang memberikan pencerahan tentang pembuatannya itu (bisa dilihat langsung ke TKP  http://www.yamaha-motor.co.jp/global/entertainment/papercraft ). Disana kita bisa memilih salah satu karya yang ada, setelah itu di download file .pdf nya. file tersebut berupa gambar 2d. bisa dilihat contoh body depan :
Gambar 2


Nah, dari disain yang ada di atas kita bisa memindahkannya kedalam media kertas duplek, yang akan disusun sesuai petunjuknya, dan setelah itu kita bisa melapisi kembali dengan kertas duplek lagi dan diberi lem putih/kayu agar lebih tebal. setelah itu apabila telah menyerupai bentuk yang ada pada gambar 1. kita bisa menggunakan sebagai tempat cetakan sebuah fiberglass. inilah inovasi yang sebelumnya tidak pernah terfikirkan oleh saya. sebuah karya paper crafts yang bisa dikembangkan dalam produksi lebih besar.

Untuk pengetahuan lebih lanjut akan petunjuk pembuatan fiberglass bisa di search saja di www.google.co.id.

Berikut ini contoh body yang telah saya buat dengan menggunakan fiberglass dengan disain papercraft Yamaha YZF-R1
1. Pertama saya print design yang sudah ada, lalu saya buat polanya agar mudah dipindah pada sebuah media kertas duplek dan saya menggunakan skala 1 : 5.
2. Setelah itu potong bagian yang sudah dibuat tersebut dan pasang tiap sambungannya dengan lem kayu, untuk merakitnya kalian bisa mencobanya dahulu pada print out yang tadi dengan melihat cara2nya yang telah di download pada situs tadi.
3. Apabila semuanya telah terpasang maka hasilnya akan seperti ini :
Tampak Depan











Tampak Serong Kanan
















Tampak Belakang


Kurang lebihnya bila dipasang pada motor bekjul ni lumayan keren dikit(mungkin).
sebelum













sesudah













setelah itu tinggal proses pembuatan fibernya..